BPPTKG Keluarkan Rekomendasi Baru Terkait Aktivitas Siaga Merapi, Ini Isinya

BNews–JOGJA– Aktivitas gunung merapi mengalami naik turun untuk intensitas kegempaannya. Erupsi efusif juga sudah terjadi sejak awal Januari 2021 kemarin.

Oleh sebab itu, BPPTKG memberikan rekomendasi baru guna mengantisipasi erupsi Gunung Merapi dan aktivitas vulkaniknya yang belum mereda.

Salah satu yang direkomendasikan oleh BPPTKG adalah menghentikan kegiatan di 5 sungai yang berhulu di Merapi.

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) menyebutkan, ada beberapa wilayah yang memiliki potensi bahaya. Hal ini mengingat erupsi Gunung Merapi yang belum mereda.

Adapun potensi bahaya saat ini berupa guguran lava pijar dan guguran awan panas. Guguran lava pijar dan guguran awan panas tersebut berpotensi mengarah pada sektor selatan-barat daya.

Guguran tersebut mengarah ke hulu 5 sungai. Yakni Sungai Boyong, Sungai Bedog, Sungai Krasak, Sungai Bebeng, dan Sungai Putih.

Potensi guguran lava pijar dan guguran awan panas tersebut dapat terjadi dengan jarak maksimal lima kilometer dari puncak. Selain itu, ada juga potensi bahaya lontaran material vulkanik bila terjadi letusan eksplosif. Lontaran material vulkanik ini dapat menjangkau radius tiga kilometer dari puncak.

DOWNLOAD APLIKASI BOROBUDUR NEWS (KLIK DISINI)

Tak hanya itu, ada juga beberapa rekomendasi lain yang diberikan oleh BPPTKG kepada masyarakat yang tiggal di wilayah KRB.

Antara lain tidak melakukan kegiatan penambangan di alur sungai-sungai yang berhulu di Gunung Merapi dalam wilayah KRB III. Tidak melakukan kegiatan wisata di KRB III Gunung Merapi.

Lalu tidak melakukan aktivitas pendakian ke puncak Gunung Merapi. Waspada bahaya lahar terurama saat terjadi hujan di seputar Gunung Merapi.

BPPTKG juga mengatakan bahwa bila terjadi perubahan aktivitas perubahan Gunung Merapi yang signifikan, maka akan dilakukan peninjauan kembali.

Untuk mendapatkan informasi terbaru soal aktivitas Gunung Merapi, masyarakat dapat mengaksesnya melalui Pos Pengamatan Gunung Merapi terdekat, radio komunikasi pada frekuensi 165.075 MHz, website merapi.bgl.esgm.go.id, serta media sosial BPPTKG.

Selain itu, masyarakat dapat juga mendatangi kantor BPPTKG di Jalan Cendana Nomor 15 Yogyakarta atau telepon melalui (0274) 514180 – 514192.

Gunung Merapi telah ditetapkan di level III atau Siaga sejak 5 November 2020 lalu. Hal ini mengacu pada aktivitas vulkanik gunung yang terus meningkat sebagaimana terus dilaporkan BPPTKG. (*)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: