CATAT !!! Lelang Kendaraan BPKAD Kota Magelang, Banyak Paket Ditawarkan
BNews–MAGELANG-– Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Magelang akan menggelar lelang. Dimana yang akan dilelang adalah barang milik daerah Kota Magelang 2022.
Hal itu diketahui dari laman resmi BPKAD.Magelangkota.go.id yang memposting pengumuman tersebut.
Dalam lelang tersebut terdapat 15 paket yang berisi kendaraan bermotor. Baik sepeda motor maupun mobil dan truk.
Ada satu paket berisi 6 sepeda motor dengan kondisi rusak berat dan lengkap. Ada pekat berisi mobil aupun truk beranekan jenis.
Untuk lelang tersebut akan dilakukan hari Jumat 18 Februari 2022 mendatang. Batas akhir penawaran pukul 10.15 wib waktu server aplikasi lelang internet sesuai WIB.
Alamat domain atau situs untuk ikut lelang diakses www.lelang.go.id . Atau tempat di Kantor BPKAD Kota Magelang jalan Jenderal Sarwo Edhi Wibodo No. 2 Magelang.
Dan untuk penetapan pemenang lelang akan disampaikan setelah batas akhir penawaran. Dan peserta lelang bisa menyesuaikan waktu server yang tertera di alamat domain.
Untuk info lengkap bisa mengunjungi Bidang Aset BPKAD Kota Magelang nomor telepon (0293) 363530.
Berikut pengumuman resmi dan lengkap daftar paket lelang :