Warning: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0 in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

Warning: file_get_contents(https://borobudurnews.com/wp-content/plugins/better-adsmanager//js/adsense-lazy.min.js): failed to open stream: no suitable wrapper could be found in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

Dukung Budaya Indonesia, Artos Mall Gelar Pentas Seni Tarian Tradisional

BNews–MAGELANG– Peduli akan keberagaman Kebudayaan Indonesia, salah satunya Tari Tradisional, Artos Mall gelar acara keren, kemarin (22-23/01). Yakni Pentas Kreasi Seni Tari di Atrium Artos Mall pada pukul 10.00 – 21.00 WIB.

Bekerjasama dengan Sanggar Tari di Magelang, pagelaran dibagi menjadi dua, yaitu, hari Sabtu (22/01) dimeriahkan oleh Sanggar Vidya dan hari Minggu (23/01) dimeriahkan oleh Sanggar Ruang Tari Kaki Mungil.

“Pentas Kreasi Tari ini digelar dalam rangka menggali dan mengukur pencapaian kompetisi para peserta didik sanggar tari. Pentas Tari yang diadakan selama dua hari ini bertujuan untuk memajukan Magelang dibidang Seni Budaya, memperkenalkan berbagai jenis tarian kepada masyarakat dan pengunjung Artos Mall,” ujar Prio Aji Prasetyo selaku Event & Promotion Artos Mall.

Menurutnya, acara ini merupakan salah satu wujud upaya mempertahankan nilai luhur untuk menumbuhkan rasa kecintaan terhadap Tari Tradisional yang selama ini hampir hilang ditelan arus modernisasi dan menumbuhkan bibit-bibit penjaga pelestari budaya.

Selain itu, di Atrium Artos Mall juga sedang berlangsung pameran multiproduk yang bertema Year of The Tiger Bazaar; sampai dengan 02 Februri 2022. Pameran multiproduk kali diikuti kurang lebih 25 tenant, menyediakan berbagai kebutuhan masyarakat Magelang dan berbagai promo menarik.

Fauzan Agung Erwanto selaku Leasing Executive Artos Mall memberitahukan; dengan mengunjungi pameran multiproduk ini, pengunjung akan dimanjakan dengan berbagai tenant yang menyediakan kebutuhan customer; mulai dari fashion, aksesoris, toys & hobby.

“Untuk tenant fashion lumayan lengkap mulai dari daily fashion, dan fashion tematik untuk pria dan wanita; serta juga terdapat baju anak-anak. Pada bulan Febuari nanti, kami juga akan mengadakan Pameran Autofest yang tentunya akan memberikan diskon; serta promo yang sangat banyak,” kata Fauzan.

DOWNLOAD APLIKASI BOROBUDUR NEWS (KLIK DISINI)

Fauzan juga menambahkan, setiap transaksi on the spot dari pembelian motor/mobil pada Pameran Autofest nanti, dapat ditukarkan point pada program belanja Artos Mall; yaitu, Artos Shopaholic Reward, nantinya, customer dapat menukarkannya dengan hadiah merchandise atau hadiah utama handphone seharga puluhan juta.

“Kedepannya, Artos Mall akan terus mengembangkan program-program yang memanjakan customer dan memberikan berbagai kegiatan yang bersifat edukasi; serta pelestarian budaya untuk seluruh masyarakat Magelang,” pungkasnya. (bsn)

About The Author

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!