Kalahkan PB Djarum, Pelajar Asal Srumbung Melaju ke Nasional

BNews—SRUMBUNG— Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh para pelajar Kabupaten Magelang. Tiga pelajar akan bertanding di level nasional untuk kejuaraan bulutangkis dan renang.

Ketiga pelajar itu adalah Dhimas Antaka, 14, siswa SMPN 2 Srumbung (atlet bulutangkis tunggal putra), Farrel Sheva Dewangga, 12, siswa SDN Kradenan 3 Srumbung (atlet bulutangkis tunggal putra), dan Sherly Andromeda Helmi, 13, siswa SDN Pakis 1 (atlet renang).

Ketiga siswa itu akan bertanding mewakili Provinsi Jawa Tengah di tingkat nasional, setelah meraih juara 1 di tingkat provinsi dalam ajang lomba olahraga antar sekolah.

Dhimas dan Farrel mengaku sempat kewalahan saat bertanding dalam babak final di tingkat Provinsi Jawa Tengah beberapa waktu lalu. Mereka harus bekerja keras melawan pemain binaan PB Djarum Kudus. Keduanya dipaksa rubber set, namun akhirnya menjadi juara pertama.

“Kemarin sempat rubber set dengan pemain dari club PB Djarum Kudus di Final, dengan skor 21-19, 13-21, dan 21-19. Tentunya memang harus kerja keras kemarin, namun alhamdulilah akhirnya bisa menang,” ungkap Dhimas, di Kantor Disdikbud kemarin.

Sherly Andromeda Helmi, mengaku bangga bisa mewakili Provinsi Jawa Tengah dalam ajang lomba olahraga di tingkat nasional yang bakal digelar di Semarang dalam waktu dekat ini.

Diketahui, Sherly, sendiri juga sukses meraih kemenangan dalam ajang tingkat Provinsi Jawa Tengah, yakni lomba renang jarak 50-100 meter gaya kupu-kupu, punggung, dan dada.

“Lawannya banyak sekali, ada yang dari Jakarta dan lampung. Untuk porsi latihan saat ini baru intensif sekali persiapan untuk lomba tingkat nasional besok,” kata Sherly.

Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Magelang, Endra Endah Wacana, berpesan kepada ketiga siswa sekaligus atlet ini untuk berlatih dengan giat dan harus membawa nama harum Kabupaten Magelang, terutama Provinsi Jawa Tengah, di kancah Nasional. (bn1/wan)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: