Penderita Virus Corona Bertambah Jadi Enam Orang
BNews–NASIONAL-– Penderita virus corona (Covid-19) di Indonesia bertambah dua orang lagi (8/3/2020). Total menjadi enam orang dinyatakan positif Covid-19 di Tanah Air.
Hal ini disampaikan oleh Juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona (COVID-19) Achmad Yurianto. “Hari ini dari hasil pemeriksaan laboratorium kita menambah lagi dua kasus positif,” katanya di Kantor Presiden Jakarta, kemarin (8/3/2020).
Dua orang yang terkonfirmasi positif COVID-19 itu diklasifikasi sebagai kasus 05 dan 06. Dengan adanya tambahan dua kasus positif itu, maka total orang terkonfirmasi positif COVID-19 di Tanah Air menjadi enam orang.
Kini keenamnya masih menjalani perawatan di ruang isolasi. Belum ada pernyataan tambahan lagi terkait kasus corona di Indonesia ini. (*/wan)