Yuk Kepoin! 9 Lagu Sedang Viral di TikTok

BNews—MAGELANG— Di tengah kemajuan teknologi, kini musik dapat didengarkan dari berbagai platform. Bahkan, tak jarang sebuah lagu menjadi viral dan populer karena dijadikan backsound aplikasi, salah satunya di aplikasi TikTok.

Tak hanya lagu berbahasa Indonesia, lagu berbahasa asing pun cukup sering menghiasi FYP (for your page) TikTok. Nah berikut ini, rangkuman lagu-lagu yang sering pengguna dengar saat main Tiktok. Simak ulasannya!

 Any Song – Zico

Any Song masih viral di TikTok meski sudah dirilis sejak Januari 2020. Nada lagu yang asyik untuk berjoget membuat lagu Zico tersebut bisa diterima semua kalangan, tak hanya fans K-Pop.

Zico bisa dibilang sebagai artis Korea pertama yang mencetuskan dance challenge untuk mempromosikan lagunya di TikTok. Di awal perilisan, Zico menggandeng Hwasa Mamamoo dan solois Chungha untuk mencontohkan dance challenge yang dibuatnya.

Rapsodi – JKT48

Dari Indonesia, ada lagu Rapsodi milik grup JKT48 yang terdengar manis di telinga. Lagu yang diciptakan Laleimanino tersebut juga berhasil bertahan sebagai lagu viral di TikTok meski waktu rilisnya sejak 2020 lalu.

Lirik “Kasih Andai Anganku Bersuara…” yang bernuansa ceria mampu membuat pendengar ikutan bahagia.

Beggin – Maneskin

Lagu Beggin yang bersemangat juga sedang banyak dipilih pengguna TikTok untuk membuat konten. Lagu tersebut merupakan karya Maneskin, grup band rock Italia yang namanya mulai melambung sejak menjadi juara 2 di ajang X Factor 2017.

Meski judul dan nama bandnya terdengar asing, bisa dipastikan kamu sudah sering mendengar lagunya seliweran di TikTok. Coba cek!

Here’s Your Perfect – Jamie Miller

Jamie Miller juga jebolan ajang pencarian bakat X Factor. Lagu berjudul Here’s Your Perfect telah ditonton 33 juta kali sejak dirilis pada 30 April 2021.

Cara Jamie Miller menyampaikan perasaan sedih ketika kehilangan orang terkasih karena ketidaksempurnaannya membuat pengguna TikTok menggunakan lagu ini untuk konten-konten sedih nan menyayat hati.

What Is Love? – Twice

Grup asuhan JYP Entertainment, Twice telah merilis lagu What Is Love? pada 2018. Namun belakangan, lagu What Is Love? kembali viral di TikTok.

Pengguna TikTok rupanya beramai-ramai meng-cover dance lagu What Is Love? yang mudah ditirukan sekaligus bisa menyalurkan keceriaan. Gerakan ikonik menggambar tanda tanya di udara menggunakan jari telunjuk sukses digemari.

Unstoppable – Sia

Penyanyi asal Australia Sia telah merilis sejumlah lagu hits seperti Chandelier, Elastic Heart, The Greatest, dan masih banyak lagi. Sedangkan lagu Sia yang belakangan viral di TikTok justru rilis pada 2016, yakni Unstoppable.

Dengan lirik lagu yang menampilkan semangat tak mudah padam, Unstoppable digunakan pengguna untuk membuat konten-konten inspiratif atau berbicara tentang cita-cita.

Its You – Sezairi

Lagu Its You dinyanyikan penyanyi asal Singapura, Sezairi Sezali. Lagu yang dirilis pada 2018 ini viral di TikTok setelah di-cover Kaleb J.

Dengan lirik romantis tentang pernyataan cinta seorang pria kepada wanitanya, lagu Its You ramai digunakan untuk konten pernikahan, lamaran, atau sekadar bucin.

Dear Future Husband – Meghan Trainor

agu Dear Future Husband yang dinyanyikan Meghan Trainor sukses besar pada 2015 silam. Namun baru-baru ini, lagu tersebut kembali viral di TikTok. Lirik lagu Dear Future Husband sebenarnya menyampaikan harapan seorang wanita kepada calon suaminya di masa depan.

Musik dengan tempo cepat dan bersemangat rupanya membuat pengguna TikTok memakai Dear Future Husband sebagai latar lagu saat berolahraga.

It’s a Beautiful Day – Evan McHugh

Pengguna TikTok menggunakan lagu It’s a Beautiful Day untuk berbagai macam konten. Lagu yang dibawakan Evan McHugh ini bergenre pop mellow sehingga bisa didengarkan dalam segala suasana.

Itulah beberapa lagu yang mungkin familiar didengar ketika main Tiktok. (mta)

Sumber: matamata

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: