Maarten Paes Resmi Jadi WNI, Tapi Terancam Dilarang FIFA Membela Timnas Indonesia

BNews-NASIONAL- Maarten Paes kini telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah menyelesaikan proses naturalisasinya pada Selasa (30/4/2024).

Berdasarkan informasi dari laman Kanwil Kemenkumham, Maarten Paes terlihat mengenakan jas hitam dengan kemeja putih dan dasi merah, serta memakai peci hitam saat mengambil sumpah WNI.

Kehadiran Maarten Paes tentu akan membuat kekuatan skuad Timnas Indonesia semakin solid.

Sebagai kiper dari klub MLS, FC Dallas, ia memiliki peluang untuk membuat debut dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona AFC. Namun, ada potensi bahwa FIFA akan melarangnya bermain untuk Timnas Indonesia dalam ajang tersebut. Mengapa demikian?

Dalam penyelidikan lebih lanjut, diketahui bahwa Paes masih harus menunggu hasil sidang di Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) karena masa lalunya.

Maarten pernah membela Timnas Belanda U-23 di Euro U-21 2021 ketika usianya sudah 22 tahun. Hal ini bertentangan dengan aturan FIFA tentang persyaratan pemain untuk berganti kewarganegaraan.

Regulasi FIFA menyatakan bahwa seorang pemain hanya bisa berganti kewarganegaraan dan bermain untuk timnas lain; jika usianya di bawah 21 tahun saat terakhir tampil dalam laga resmi di tim junior atau senior.

CEK BERITA UPDATE BOROBUDUR NEWS DISINI (KLIK)

Permasalahan ini telah dibawa oleh PSSI ke CAS dan kini masih menunggu keputusan akhir dari banding yang diajukan oleh PSSI.

Jika segala sesuatunya berjalan lancar, maka kiper berdarah keturunan Indonesia dari sang nenek, Maarten Paes; dapat memperkuat posisi penjaga gawang Timnas Indonesia dalam pertandingan melawan Irak atau Filipina.

Kehadirannya juga akan meningkatkan persaingan sehat di antara para pemain di sektor penjaga gawang Timnas Indonesia.

Hal ini berarti bahwa Ernando Ari Sutaryadi dan Nadeo Argawinata harus siap untuk tampil lebih optimal guna membuktikan; bahwa mereka juga layak untuk menjaga gawang Timnas Indonesia.

Semoga keputusan akhir dari CAS dapat memberikan kejelasan mengenai kelayakan Maarten Paes untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Selamat datang dan semoga sukses untuk Maarten Paes sebagai seorang WNI yang baru! (*)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: