Covid-19 Masih Jadi Ancaman, Walikota Minta Warga Magelang Tetap Waspada
BNews—MAGELANG— Masyarakat Kota Magelang dinilai memiliki kepatuhan dan disiplin dalam melaksanakan penerapan protokol kesehatan di era adaptasi kebiasaan baru. Namun, pengawasan kepatuhan dan disiplin protokol tersebut tetap harus ditingkatkan.
Hal tersebut diungkapkan Walikota Magelang Sigit Widyonindito saat menggelar inspeksi ke beberapa sentra Pedagang Kaki Lima (PKL) di Kota Magelang. Sigit didampingi Forpimda setempat mengecek beberapa fasilitas seperti tempat cuci tangan.
”Kami ingin melihat kepatuhan warga pada era new normal ini. Terutama terkait disiplin pelaksanaan protokol kesehatan,” ujar Sigit di sela-sela kegiatan seperti dikutip portal resmi Pemprov Jateng, jatengprov.go.id, Senin (20/7).
”Sejauh ini masyarakat Kota Magelang sudah patuh. Namun tetap harus diingatkan untuk disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Apalagi saat berada di ruang publik seperti di alun-alun malam itu,” sambungnya saat melakukan sidak ke pusat kuliner Tuin Van Java, Jumat (17/7).
”Jangan sampai masyarakat lengah, harus tetap waspada karena Covid-19 masih jadi ancaman kita,” imbuh dia.
Sigit menilai pusat kuliner TVJ sudah baik dalam penerapan protokol kesehatan. Di antaranya, terdapat tempat cuci tangan dengan air mengalir dan pengaturan jarak, termasuk pada fasilitas bermain anak.
”Kami juga sambil cek kebersihan, pedagang juga sudah banyak yang jualan. Seneng lihat begini. Tapi penjual juga harus komitmen, menjaga kebersihan, harga dan kualitasnya,” tegasnya.
Imbuh dia, dengan kepatuhan masyarakat Kota Magelang tersebut, sampai saat ini Pemkot Magelang belum menjatuhkan sanksi denda bagi pelanggar protokol kesehatan.
Sementara regulasi dalam bentuk Peraturan Wali Kota (Perwal) juga masih dalam tahap perumusan. (han)