Warning: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0 in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

Warning: file_get_contents(https://borobudurnews.com/wp-content/plugins/better-adsmanager//js/adsense-lazy.min.js): failed to open stream: no suitable wrapper could be found in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

Primbon Sabtu Kliwon : Watak, Pekerjaan dan Jodoh

BNews—NASIONAL—Sebagian masyarakat masih mempercayai primbon jawa. Yakni ramalan watak, pekerjaan bahkan jodoh seseorang berdasarkan hari, bulan dan tahun kelahiran.

Diketahui bahwa hari ini (22/8/2020) merupakan weton Sabtu Kliwon. Berikut ini himpunan Borobudur News dari berbagai sumber, mengenai watak, pekerjaan dan jodoh seseorang yang lahir pada Sabtu Kliwon.

Seseorang yang lahir pada Sabtu Kliwon memiliki watak baik, tidak pamrih, derwaman dan tekun. Kendati demikian, mereka dikenal sebagai orang yang angkuh, suka membantah, dan selalu mengungkit masalah yang telah diperbuat orang kepadanya.

Seseorang dengan weton Sabtu Kliwon akan sangat cocok bila berprofesi sebagai dosen, guru, kepala desa, ataupun pekerjaan yang berkaitan dengan kepemimpinan atau pengajaran. Hal ini dikarenakan mereka memiliki sifat mengayomi yang sangat baik.

Kemudian urusan jodoh, weton Sabtu Kliwon akan sangat cocok disandingkan dengan orang yang lahir pada hari Senin Kliwon, Selasa Wage, Selasa Pahing,  Rabu Legi, Kamis Pahing, Kamis Wage, Sabtu Kliwon, atau Minggu Pon. Jika keduanya berhasil berjodoh maka kehidupan mereka akan berlangsung sejahtera dan berkecukupan.

Berikut ini cara menghitung weton jodoh dengan penjumlahan neptu. Tentukan hari kelahiran dan pasaran baik dari pihak pria maupun perempuan yang akan menikah.

Neptu Hari

Minggu : 5

Senin : 4

Selasa : 3

Rabu : 7

Kamis : 8

Jum’at : 6

Sabtu : 9

PASARAN

Legi : 5

Pahing : 9

Pon : 7

Wage : 4

Kliwon : 8

Download Aplikasi Borobudur News (Klik Disini)

Contoh pasangan pria memiliki weton Sabtu Kliwon (9 + 8 = 17) dan pasangan perempuan Senin Kliwon (4 + 8 = 13), maka hasilnya 13 + 17 = 30.

 PEGAT

Pasangan yang akan menghasilkan masalah di masa datang, dapat dari masalah ekonomi, kekuatan, perselingkuhan yang dapat diperbuat pasangan yang bercerai.

RATU

Dapat dikatakan pasangan itu sudah jodohnya. Dihargai juga disegani oleh tetangga atau sekitar lingkungan. Bahkan juga beberapa orang yang akan keharmonisannya di dalam rumah tangga.

JODOH

Pasangan pasangan itu memang beneran pas dan berjodoh. Dapat sama-sama menerima semua kelebihan serta kekurangannya. Rumah tangga dapat rukun sampai tua.

TOPO

Dalam rumah tangga akan mengalami kesulitan awal. Permasalahan bisa jadi masalah ekonomi dan lain-lain. Tapi ketika sudah memiliki anak dan juga lumayan lama berumah tangga, pada akhirnya akan berhasil dengan baik.

TINARI

Pasangan akan menemukan kebehagaiaan. Mudah dalam mencari rejeki dan juga sampai tinggal kekurangan. Hidupnya beruntung mendapatkan peruntungan.

PADU

Rumah tangga akan ada pertikaian. Namun walau disetujui berkelahi, dipindahkan sampai dibawa ke perceraian. Permasalahan pertikaian itu juga dapat dipacu dari beberapa hal yang sifatnya cukup remeh.

SUJANAN

Dalam rumah tangga akan memerlukan pertikaian alami serta masalah perselingkuhan. Bisa dari pihak pria atau perempuan yang mengawali perselingkuhan.

PESTHI

Dalam rumah tangga akan rukun, damai, dingin ayem sampai tua. Walau ada masalah apa pun yang tidak bisa diselesaikan kerusakan keselarasan keluarga. (*/mta)

About The Author

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!