Angin Kencang di Muntilan, Pohon Tumbang Timpa Dua Rumah dan Tutup Jalan
BNews–MUNTILAN-– Hujan deras disertai angin terjadi di wilayah Muntilan dan Ngluwar Kabupaten Magelang kemarin siang (20/5/2020). Akibatnya beberapa pohon tumbang di tiga titik dan terdapat juga menutup akses jalan Provinsi.
Kepala BPBD Kabupaten Magelang, Edy Susanto membenarkan peristiwa terjadi di tiga titik di wilayah Kecamatan Muntilan. “Waktu kejadian hampir bersamaan antara pukul 14.00 – 14.30 wib. Untuk lokasi ada di Dusun Dawang Desa Blongkeng Kecamatan Ngluwar, Dusun Karang Tengah Desa Tanjung Muntilan. Serta di Dusun Semawe Desa Congkrang Muntilan,” katanya.
Untuk di Dusun Dawang sebuah pohon kelapa tumbang. “Pohon tersebut tumbang karena hembusan angin cukup kencang disertai hujan lebat. Batang pohon berdiamter 50 cm menimpa jaringan listrik dan melintang di akses masuk kampung juga mengakibatkan sebuah tinga listrik roboh,” ujarnya.
Sementara di Dusun Karang Tengah, sebuah rumpun pohon bambun roboh. “Akibat robohnya rumpun bambu ini 2 rumah warga tertimpa.
Sementara di daerah Dusun Semawi inii sebuah pohon mahoni dan sengon roboh menutup akses Jjalan Lettu Sugiarno yang merupakan status Jalan Provinsi. “Tumbangnya pohon ini sempat membuta kendaraan yang akan melintas tidak bisa. Sehingga menunggu diatas,” ujar Edy.
Petugas BPBD Kabupaten Magelang yang menerima laporan langsung menujuke tiga titik lokasi tersebut. “Dibantu dengan relawan dan warga setempat, penanganan cepat dilakukan dengan pemotongan batang pohon,” ujarnya.
“Untuk yang di akses jalur provinsi tidak perlu waktu lama arus lalu lintas bisa dilewati kembali,” pungkasnya. (bsn)