Tim Visitasi PPK Ormawa Kunjungi Rumah Literasi Gubuk Bhavana HMIK Untidar di Ngepanrejo
BNews—MAGELANG— Tim visitasi PPK Ormawa Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kemendikbudristek melakukan kunjungan ke Rumah literasi Gubuk Bhavana di Desa Ngepanrejo, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Selasa (31/10/2023).
Rumah literasi Gubuk Bhavana sendiri dibentuk oleh Tim PPK Ormawa Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Tidar (HMIK Untidar) Magelang. Yang mana berfokus pada segala bentuk literasi dan peningkatan keterampilan digital.
Di antaranya, membaca, menulis, menggambar, melukis, berbicara hingga melakukan pertunjukan kebudayaan. Sedangkan keterampilan digital, yaitu mengakses hingga menganalisis informasi yang terdapat dalam media digital.
Tim PPK Ormawa HMIK Untidar memberikan materi pelajaran kepada masyarakat desa tersebut terutama anak-anak dan remaja.
Diketahui bahwa tim PPK Ormawa HMIK Untidar merupakan salah satu ormawa yang memperoleh hibah pelaksanaan kegiatan Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan.
”Visitasi ini dilaksanakan dalam rangka untuk menajamkan penilaian yang sudah kami adakan beberapa waktu lalu. Jadi kegiatan (di Rumah literasi Gubuk Bhavana) dipantau. Kami ada web, jadi mereka diminta melaporkan setiap kegiatannya ke dalam logbook, setelah itu ada penilaian kemajuan pelaksanaan program,” kata tim visitasi PPK Ormawa Direktorat Belmawa Kemendikbudristek, Dhaniek Wardhanie Ratnaningrum, Selasa (31/10/2023).
IKUTI BOROBUDUR NEWS di GOOGLE NEWS (KLIK DISINI)
Dia menjelaskan, usai penilaian, terpilih 160 tim PPK Ormawa yang mempunyai peluang untuk menang di Abdidaya Ormawa tahun 2023 yang bakal digelar di Universitas Jember sebagai tuan rumah kegiatan.
” PPK Ormawa itu muaranya ke Abdidaya. Ini sebuah penghargaan atas apa yang mereka kerjakan kepada masyarakat desa,” jelasnya.
Menurut Dhaniek, kegiatan tim PPK Ormawa HMIK Untidar di Desa Ngepanrejo cukup bagus. ”Sepertinya indikator keberhasilannya sudah semua. Di desa minimal lima pojok literasi dan mereka ada enam, jadi melampaui,” imbuhnya.
”Selain itu, kegiatan ini dimasukkan ke program desa jadi ada keberlanjutannya. Kami tekankan di sini adalah keberlanjutan dari program ini. Nanti bisa ditingkatkan lagi,” sambungnya.
Ketua Tim PPK Ormawa HMIK Untidar Maria Indah Freshintia mengungkap bahwa Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan di Desa Ngepanrejo sudah berjalan sekitar empat bulan.
”Program ini berkelanjutan. Nanti ada pantauan dari tim kami selama satu atau dua tahun ke depan. Sistem pantauannya nanti akan ada kunjungan rutin setiap bulan,” ungkapnya.
Dia menyebut, pantauan yang dilakukan di antaranya terkait keberlanjutan program sebagaimana mestinya. Kemudian bakal ditambah lagi perpustakaan di dusun-dusun yang belum ada.
”Kita tambah lagi perpustakaan ke dusun-dusun yang belum ada. Kita kembangkan lagi supaya merata. Hasil akhirnya harapannya bisa menjadi desa percontohan untuk desa-desa sekitar,” pungkasnya. (mta)