Ditinggal Cuci Piring, Motor Warga Jogja Raib Digondol Maling
BNews—JOGJAKARTA— Seorang warga Temon, Kulon Progo, Jogjakarta bernama Rodina, 39, harus kehilangan sepeda motor Yamaha M3 saat ditinggal mencuci piring di dapur. Saat masuk rumah, wanita 39 tahun ini lupa mencabut kunci kontaknya.
”Benar ada kasus curanmor, kejadiannya Kamis (25/11) malam tetapi baru dilaporkan tadi,” kata kasi Humas Polres Kulonprogo Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana, Jumat (26/11).
Kronologi pencurian ini berawal saat korban baru pulang berjualan di Pasar Cikli, dengan mengendarai Yamaha M3 warna hitam dengan nomor polisi AB 4492 JC. Saat tiba dirumahnya, korban memarkir di teras rumah tanpa melepas kunci kontaknya.
Rodina selanjutnya masuk ke dalam rumah dan mencuci piring di dapur. Selang sepuluh menit, suami korban hendak menggunakana sepeda motor tersebut namun sudah tidak ada di tempat. Saat itu keluarganya berusaha mencari di sekitar rumah namun tidak berhasil ditemukan. Kasus ini kemudian dilaporkan ke Polsek Temon.
”Kasus ini masih dalam penyelidikan dan ditangani Polsek Temon berkoordinasi dengan opsnal Polres Kulonprogo,” jelasnya.
Jeffry mengimbau warga untuk lebih waspada dan berhati-hati saat memarkir sepeda motor. Pastikan saat meninggalkan sepeda motor dalam kondisi terkunci dan kunci motor harus dilepas. Jika mungkin ada kunci rahasia, agar kendaraan lebih aman.
”Jangan pernah meninggalkan kunci dalam kondisi tertancap atau ditaruh di dashboard. Jika mungkin ditambah kunci pengaman,” tegasnya. (ifa/han)
Sumber: iNews