Daftar Media Cetak Yang Gulung Tikar Karena Tergilas Media Online

BNews—NASIONAL— Perkembangan teknologi di era digital saat ini tumbuh dengan sangat pesat. Mereka yang tidak bisa menyesuaikan perubahan akan tergilas zaman.

Seperti Borobudur News, yang kala itu mampu membaca keadaan, bahwa beberapa tahun ke depan akan terjadi pergeseran era. Sehingga pada tahun 2016, media berita online lokal di Magelang ini dihadirkan untuk menjawab masa depan (sekarang) yang kian praktis.

’Alon-alon ora kelakon. Sekarang jaman lebih cepat. Teknologi dan informasi memudahkan segalanya. Kalau tidak siap, sebentar lagi bakal tergilas’. Begitu prinsip kami.

Kedigdayaan digital, khususnya media online dengan cepat menggerus eksistensi media kertas. Mulai dari buku, koran, majalah dan media cetak lain oplahnya (jumlah barang yang dicetak) menurun karena perlahan ditinggalkan pembaca.

Masyarakat kini lebih memilih membawa gadget karena kepraktisan dan kecepatan mendapatkan informasi. Dan membawa koran hingga majalah dianggap merepotkan. Sementara informasi dari media massa oleh sebagian besar masyarakat dianggap basi.

Kendati menghadapi senjakala, beberapa media massa arus utama masih mencoba bertahan. Mulai dari koran Jawa Pos, Kompas, Suara Merdeka, Kedaulatan Rakyat hingga majalah berita mingguan Tempo.

Era media baru (new media) ternyata bukan hanya merontokkan media-media cetak di Indonesia, tapi juga di luar negeri, seperti Amerika Serikat dan Inggris.

DOWNLOAD APLIKASI BOROBUDUR NEWS (Klik di sini)

Di Indonesia, Tabloid Cek & Ricek tercatat sebagai media cetak terkini yang gulung tikar pada 23 April 2019. Terbit sejak 1997, kini tabloid ini menyapa pembaca setianya melalui website ceknricek.com.

Berikut Borobudur News rangkum daftar media cetak yang tutup tergerus media online di Indonesia. (Data dihimpun dari berbagai sumber):

  1. Tabloid BOLA dan Bola Vaganza
  2. Tabloid Cek & Ricek
  3. Rolling Stone Indonesia
  4. Majalah HAI
  5. Majalah Kawanku
  6. Majalah GoGirl
  7. Cosmo Girl Indonesia
  8. Esquire Indonesia
  9. For Him Magazine Indonesia (FHM)
  10. Maxim Indonesia
  11. NYLON Indonesia
  12. Majalah Commando
  13. High End Teen Magazine
  14. Grazia Indonesia
  15. Sinar Harapan
  16. Tabloid Soccer
  17. Harian Bola
  18. Jakarta Globe
  19. Indonesia Finance Today
  20. Majalah Chip
  21. Majalah Tech Life
  22. Reader’s Digest Indonesia
  23. National Geographic Traveler Indonesia
  24. Majalah Motor
  25. Koran Tempo Minggu
  26. Majalah Trax
  27. Jurnal Nasional
  28. Majalah Penthouse
  29. Slam Indonesia

(han)

About The Author

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!