Kalender Event Magelang Akan Disusun, Yuk Daftarkan Kegiatanmu

BNews—MUNGKID—Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Magelang melalui Bidang Pemasaran mengajak para insan wisata di Kabupaten Magelang untuk mendaftakan event wisata dan sejenisnya yang rutin digelar. Hal ini melihat semakin banyaknya kegiatan event wisata di Kabupaten Magelang.

Plt Kepala Bidang Pemasaran dan Kearsipan Disparpora Kabupaten Magelang, Zumrotun Rini mengatakan bahwa hal dilakukan untuk menyusun database event rutin di Kabupaten Magelang yang mendatangkan wisatawan. “Nanti data yang masuk akan di kaji dan dipilah untuk di masukan ke Kalender Event Pariwista Kabupaten Magelang tahun 2020 mendatang,” katanya (16/8).

“Jadi event atau festival ya harusnya yang rutin atau sudah jelas waktu pelaksanaan dan tempatnya,”imbuhnya.

Dijelaskan, para insan wisata di Kabupaten Magelang bisa mengisi data secara online melalui Google Formulir di link terlampir. “Nantinya data akan masuk di data online kami,” jelasnya.

“Setelah data dikaji dan dipilah dan masuk kalender event maka akan kami bantu dalam pemasaran sehingga harapannya kalian lebih dikenal masyarakat luas bahkan dikunjungi wisatawan domestic maupun mancaneraga. Jika ada yang mau ditanyakan bisa datang langsung ke Kantor TIC Borobudur di Brojolanan Borobudur,” tandasnya.

Silahkan bagi insan wisata yang memiliki event atau festival dan sejenisnya dimana pelaksaannya sudah rutin dan bisa mendatangkan wisatawan mengisi data di Link Berikut : . (bsn)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: