MPI PCM Muhammadiyah Muntilan Gandeng Genpi Magelang Gelar Pelatihan Manajemen Medsos
BNews-MAGELANG- Majelis Pustaka dan Informasi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Muntilan menggelar Pelatihan Manajemen Media Sosial. Kegiatan itu digelar pada hari Sabtu, 25 Januari 2025 di SMK Muhammadiyah 2 Muntilan.
Pelatihan ini dihadiri oleh 67 peserta yang merupakan perwakilan dari berbagai Amal Usaha Muhammadiyah di sekitar Kecamatan Muntilan.
Hal tersebut digelar dalam upaya meningkatkan kapasitas pengelolaan informasi dan promosi Amal Usaha Muhammadiyah.
Pelatihan ini dibuka dengan materi pertama yang membahas strategi media sosial yang disampaikan oleh Nalendra Putra Firdaus; perwakilan dari Media Tabligh Institute Majelis Tabligh PP Muhammadiyah.
Dalam sesi ini, Nalendra menekankan pentingnya pemahaman target audiens dan penggunaan konten yang menarik untuk mencapai tujuan organisasi.
Sesi kedua diisi oleh Aditya Nur Rakhman, seorang mahasiswa Ilmu Komunikasi UAD, yang memberikan panduan mengenai desain menggunakan Canva.
Aditya menggunakan pengalaman praktisnya untuk menunjukkan kepada peserta bagaimana membuat konten visual yang menarik dan mudah dipahami.
CEK BERITA UPDATE LAINNYA (KLIK DISINI)
Materi terakhir disampaikan oleh Ari Prasetyo, Koordinator Generasi Pesona Indonesia Kabupaten Magelang dan pegiat sosial media; yang membahas tentang tantangan dan peluang dalam dunia media sosial saat ini.
Ari menyoroti teknik-teknik membangun engagement dengan audiens serta pentingnya etika dalam penggunaan media sosial.
Dalam rangka memastikan bahwa pengetahuan yang diperoleh dapat diimplementasikan secara efektif; peserta diharapkan dapat menerapkan berbagai strategi dan alat yang telah dipelajari di masing-masing Amal Usaha Muhammadiyah.
Untuk mendukung tujuan ini, tim Majelis Pustaka dan Informasi Pimpinan Cabang Muhammadiyah Muntilan; akan melakukan pemantauan dan pendampingan pasca-pelatihan. Tim MPI PCM Muntilan akan mengamati perkembangan; implementasi media sosial di setiap Amal Usaha dan memberikan feedback yang konstruktif guna meningkatkan efektivitas komunikasi dan promosi mereka.
“Kami berharap pelatihan ini tidak hanya menjadi ajang belajar, tetapi juga menghasilkan aksi nyata di lapangan. Dengan dukungan tim MPI, kami yakin setiap peserta dapat membawa kembali praktik terbaik; ke masing-masing unit mereka,” ungkap Nur Fuady selaku ketua panitia.
Kegiatan ini berhasil memperkuat komitmen bersama untuk memajukan dan memberdayakan Amal Usaha Muhammadiyah; dengan memanfaatkan teknologi informasi secara maksimal. Semoga ke depan, kemampuan yang diperoleh dari pelatihan ini dapat diimplementasikan dengan baik di setiap Amal Usaha Muhammadiyah; di Kecamatan Muntilan dan membawa dampak bagi masyarakat luas. (*)