Kabar Baik, Tiga Pasien Corona Kabupaten Magelang Sembuh
BNews–MUNGKID-– Gelombang pasien sembuh di Kabupaten Magelang terus bertambah. Meski hari ini (14/5/2020) ada penambahan pasien positif lima orang tapi terdapat juga pasien sembuh sebanyak tiga orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Magelang, Nanda Cahyadi Pribadi, membenarkan dengan adanya 3 pasien positif yang sembuh hari ini. “Untuk asal pasien tersebut,yakni dari Kecamatan Ngablak, Secang dan Srumbung Kabupaten Magelang,” katanya.
Dijelaskannya untuk yang pasien positif sembuh asal Ngablak ini merupakan klaster Gowa. “Sedangkan untuk pasien asal Secang salah satu anggota keluarga yang semunya positif kemarin. Dan untuk pasien Srumbung merupakan seorang ABK dari Amerika, semua clear sembuh dari kasus positif Covid-19,” paparnya.
Dari data tersebut, total pasien konfrimasi positif di Kabupaten Magelang total menjadi 30 orang. “Jumlah ini dari jumlah pasien positif sebelumnya 30 orang, ditambah pasien positif baru 5 orang. Namun terdapat 3 pasien positif dinyatakan sembuh hari ini,” imbuhnya.
DOWNLOAD APLIKASI BOROBUDUR NEWS (KLIK DISINI)
Sebelumnya diberitakan juga adanya penambahan 5 pasien positif hari yang sama. Untuk asal pasien tersebut,yakni masing-masing 2 orang dari Kecamatan Windusari dan Mertoyudan. Sedangkan satu pasien positif lagi dari Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang.
Sementara Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terdapat penambahan 4 orang orang hari ini. Oleh karena itu, lanjutnya hingga Kamis sore 14 Mei 2020 jumlah PDP 26 orang.
“Jumlah PDP sebelumnya berjumlah 22 orang ditambah baru hari ini 4 orang, hingga total PDP 26 orang,” ujarnya.
Sementara untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP), saat ini berjumlah 79 orang. “Jumlah tersebut berasal dari data sebelumnya 73 orang dan hari ini bertambah 6 orang ODP baru,” ungkapnya.
Nanda juga menyampaikan hingga saat ini terdapat 112 orang PDP sembuh. Serta sebanyak 10 orang pasien positif dinyatakan sembuh hingga hari ini.
Namun jumlah kasus meninggal dunia adalah 21 Kasus. “Dengan keterangan meninggal dunia dalam status PDP sebanyak 19 orang dan meninggal dunia dengan status positif berjumlah 2 orang,” pungkasnya. (bsn)