Pemkab Investasi ke Bank Jateng Rp 45 Miliar

BNews—MUNGKID—Pemerintah Kabupaten Magelang menginvestasikan anggaran Rp 45 miliar ke Bank Jateng. Anggaran itu sudah disetujui DPRD dan akan diinvestasikan secara bertahap.

Juru bicara Pansus I DPRD Kabupaten Magelang, Isti Wahyuni memaparkan proses penyertaan modal ke Bank Jateng sudah selesai dilakukan dan disetujui. Pansus I melakukan pembahasan dengan melibatkan OPD terkait. Diantaranya BPPKAD, Bappeda, Litbang, PT Bank Jateng, Bagian Perekonomian dan Bagian Hukum Setda Kabupaten Magelang.

“Latar belakang pembahasan dan munculnya raperda ini adlah untuk meningkatkan pelayanan dan kesejahteraan masyarakat melalui sektor ekonomi. Dimana, sektor perbankan memiliki posisi strategis sebagai lembaha yang membangu mendorong pertumbuhan dan perekonomoain asyarakat. Juga sumber PAD,” kata Isti.

Menurutnya, berdasarkan kajian oleh tim independent, penyertaan modal ke Bank Jateng dinilai layak karena Bank Jateng memiliki predikat bank yang sehat. Dimana, dalam dua tahun terakhir.

“Pemerintah Daerah melakukan penyertaan modal daJam bentuk uang kepada Bank Jateng. Penyertaan modal sebesar Rp 45 miliar sampai di tahun 2021,” kata Isti.

Jumlah itu dikumpulkan setiap tahunnya. Dimana, di tahun2017 sudah dipenuhi RP 14,3 miliar, kemudian 2018 sebesar Rp 13,5 miliar dan di 2019 sebanyak Rp 5,7 miliar dan 2020 sebanyak Rp 5,7 miliar. Di tahun terakhir 2021 sebanyak Rp 5,7 miliar.

Pemerintah Daerah melalui OPD terkait diharapkan terus melakukan koordinasi dengan pihak Bank Jateng terkait komitmennya untuk memberikan program kredit, murah kepada masyarakat, khususnya kepada para pelaku usaha kecil menengah di Kabupaten Magelang,” harap dia. (bn1/bsn)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: