PPK dan PPS Untuk Pemilu Mulai Dilantik

BNews—MUNGKID—Tahapan Pemilu Legeslatif dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2019 sudah dimulai. Hal ini dimulai dengan dilantiknya Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) oleh KPU Kabupaten Magelang (9/3).

 

Anggota KPU Kabupaten Magelang, Divisi Sosialisasi dan Partisipasi, Dwi Endis M. mengatakan, pelantikan tersebut telah terlaksana pada 9 Maret kemarin, dikarenakan mulai tanggal tersebut, PPK dan PPS sudah bekerja terkait persiapan Pemilu 2019.”Mengingat pada tanggal 9 Maret PPK dan PPS mulai garap persiapan Pilpres dan Pileg 2019, maka seluruh Indonesia serentak laksanakan pelantikan,” katanya.

 

Terkait dengan Pilkada 2018 yaitu Pemilu Bupati dan Wakil Bupati, serta Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur, PPK dan PPS tetap melaksanakan tugas tersebut.”Tahapan mereka saat ini sedang dalam pengolahan data pemilih hasil pencocokan dan penelitian (Coklit) menjadi Data Pemilih Sementara (DPS),” imbuhnya.

 

Adapun dalam kinerjanya PPK dan PPS dibantu oleh petugas Panitia Pendaftaran Pemilih (Pantarlih), dalam merawat perubahan data hasil coklit kemarin.”Patarlih ini sendiri nanti akan dibentuk untuk mengawaldata pemilih yang sifatnya dinamis karena selalu ada perubahan, baik yang meninggal dunia, perubahan status TNI Polri, pindah domisili dan lain-lain,” terangnya.

 

Sementara Salah satau Komisionel KPU Kabupaten Magelang Divisi Mutarlih, Wardoyo saat menghadiri pelantikan PPS se Kecamatan Dukun  menerangkan bahwa DPT pada Pilbup dan Pilgub 2018 ini nantinya akan dijadikan DPS dalam Pileg dan Pilpres 2019.”Nanti data DPT tahapan Pilkada 2018 ini akan dijadikan DPS pala Pemilu 2019,” pungkasnya. (bsn)

About The Author

Leave a Reply

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d bloggers like this: