BREAKING NEWS!!! Ladon Little Island Ditutup Sementara

BNews—MAGELANG—Ladon Little Island menjadi primadona baru sebagai tujuan wisata di Magelang. Wisata ini menawarkan pemandangan air sungai yang mengalir tenang dan pasir putih layaknya dipantai.

Ladon Little Island merupakan wisata baru yang diresmikan pada 26 Juli 2020 lalu. Pasca pembukaan, banyak wisatawan yang datang ke lokasi yang berada di tepian Sungai Progo yang terletak di Dusun Sangen, Desa Candirejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang tersebut.

Namun, Ladon Little Island dikabarkan tutup sementara pada Jumat (4/9/2020). Hal tersebut menurut unggahan di akun instagram @ladonlittleisland.

Dalam unggahan tersebut diumumkan bahwa wisata tersebut tutup sementara mulai Jumat (4/9/2020) dan akan dibuka kembali pada Sabtu (5/9/2020).

”Demi meningkatkan pelayanan dan sedang adanya pembenahan di Ladon Little Island maka kami umumkan tutup sementara,” tulisnya pada unggahan tersebut.

Diketahui bahwa penutupan sementara bukan hanya Ladon Little Island namun juga Pasar Klatakan yang menjadi pusat jajanan yang cukup lengkap. Ladon Little Island ini sebelumnya juga pernah ditutup sementara selama dua hari pada Kamis dan Jumat (13-14/8/2020) kemudian dibuka kembali pada 15 Agustus 2020.

Di lokasi Ladon Little Island ini, selain menawarkan keindahan pemandangan air sungai, juga menawarkan spot foto menarik dengan latar belakang perbukitan Menoreh.

Sementara Pengelola lokasi tersebut, Sukatman mengatakan penutupan sementara ini dikarena air di sungai progo meluap. “Kemarin hujan deras, jadi air sungai meluap ke area pasir yang seperti pantai untuk wisata,” katanya saat dihubungi Borobudurnews.com.

Ditanya apakah berbahaya, kata dia tidak dikarena hanya estetika saja. “Kalau air meluap kan jadi kurang menarik jika dikunjungi wisatawan. Kalau sudah dilakukan pembenahan akan kita umumkan buka lagi secepatnya,” pungkasnya. (mta)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: