KNPI Deklarasikan Gerakan Muda Mudi Anti Golput

BNews—MUNGKID— Tahun 2018 ini merupakan tahun pemilu di berbagai daerah, termasuk di Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Magelang. Tahapan-tahapan pemilu sudah mulai berjalan baik Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah maupun Bupati dan Wakil Bupati Magelang. ( ANTI GOLPUT )

 

Salah satu kertelibatan pemuda-pemudi dalam mengsukseskan Pilkada tahun ini cukup besar. Oleh sebab itu itu Dewan Pimpinan Daerah Kominte Nasional Pemuda Indonesia (KNPI)  Kabupaten Magelang mengadakan sosialisasi pemiludan deklarasi pemuda pemudi Kabupaten Magelang Anti Golput yang diikuti perwakilan tokoh Pemuda Pemudi dari berbagai unsur di Kabupaten Magelang(27/2).

 

Ketua DPD KNPI Kabupaten Magelang, Ariyanto menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah bentuk upaya mendorong pemuda pemudi menggunakan hak pilihnya sesuai hati nuraninya.”Jangan sampai Golput atau bahasa lainnya tidak memilih dalam kesempatan lima tahun sekali ini, karena satu suara akan sangat berpengaruh lima tahun kedapan,” katanya selepas acara di Aula Rumah Makan Progosari, Mungkid sore ini (27/2).

ANTI GOLPUT : Ketua DPD KNPI Kabupaten Magelang Ariyanto beserta pengurus memimpin langsung acara sosialisasi dan deklarasi muda mudi Magelang Anti Golput dalam Pilkada 2018, siang ini (27/2)--(Foto--Istimewa)
ANTI GOLPUT : Ketua DPD KNPI Kabupaten Magelang Ariyanto beserta pengurus memimpin langsung acara sosialisasi dan deklarasi muda mudi Magelang Anti Golput dalam Pilkada 2018, siang ini (27/2)–(Foto–Istimewa)

Ari menambahkan bahwa dalam usian muda dimana rata-rata belum banyak memiliki pengalaman dalam pemilu akan sangat mudah dipengaruhi oleh orang lain.” Baik pengaruh dalam hal menentukan pilihan atau untuk tidak memilih dan jika banyak pemuda yang terpengaruhi  untuk tidak memilih bisa menimbulkan berkurangnya partisipasi masyarakat,” imbuhnya.

 

 

“Semua masyarakat memiliki hak yang sama dalam proses Pemilu, tentunya yang sudah memiliki hak pilih, dan kita fokus mendorong pemuda-pemudi yang notabanenya pemilih pemula ini agar tidak golput dalam Pilkada 2018, karena mereka tetap kita anggap memiliki identitas diri dalam bentuk idealisme,” tandasnya.

 

Sementara acara yang berkerja sama dengan KPU Kabupaten Magelang, dan turut hadir dan mengisi acara Afiffudin Ketua KPU Kabupaten Magelang, menjelaskan terkait tahapan-tahapan pemilu yang sudah berjalan dan yang akan berjalan.”Tentunya saya sangat mengapresiasi kegiatan ini,  Saya sudah menunggu lama peran serta KNPI dalam Pilkada dan sekarang terbukti dengan menyelenggarakan kegiatan seperti ini,” katanya.

 

“Dan melalui KNPI Kabupaten Magelang ini, saya harapkan mampu mendorong pemuda pemudi dalam mengsukseskan Pilkada,  karena pemuda punya sumbangsih yang cukup besar dalam pilkada,” paparnya.

 

Dalam kesempatan ini pula dilakukan  deklarasi Pemuda Kabupaten Magelang yang berisi Setia kepada Pancasila dan UUD 1945 dan Tidak akan memilih  golput. Dengan adanya deklarasi ini KNPI Kabupaten Magelang dan KPU Kabupaten Magelang mengharapkan  mampu menunjukan jati diri pemuda pemudi di kabupaten Magelang  dan KNPI menyatakan menghormati dan menyerahkan sepenuhnya pilihan para anggota tanpa harus menyangkut pautkan lembaga.(bsn)

About The Author

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!