Warning: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0 in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

Warning: file_get_contents(https://borobudurnews.com/wp-content/plugins/better-adsmanager//js/adsense-lazy.min.js): failed to open stream: no suitable wrapper could be found in /home/u6386763/public_html/wp-content/themes/publisher/includes/libs/better-framework/functions/other.php on line 612

6 Jenis Olahraga Yang Baik Untuk Tumbuh Kembang Anak, Seru dan Bermanfaat!

BNews—TIPS— Olahraga bisa meningkatkan kesehatan jantung, peredaran darah, dan kekuatan tulang serta otot di masa pertumbuhan. Tak hanya menunjang kesehatan fisiknya saja, olahraga memberikan dampak baik bagi mental dan sosial.

Keuntungannya termasuk mengurangi depresi, cemas dan meningkatkan percaya diri serta keahlian anak. Bahkan, olahraga disebut bisa mengembangkan kecerdasan dan intelegensi anak.

Kegiatan ini dapat membantu anak menyelesaikan tugas tepat waktu karena meningkatnya kemampuan berkonsentrasi. Durasi olahraga yang dibutuhkan tergantung pada usia mereka.

Anak berusia 3 hingga 5 tahun disarankan aktif sepanjang hari. Sementara anak berusia 6 hingga 17 tahun bisa berolahraga selama 60 menit setiap hari. Berikut ini rekomendasi beberapa jenis olahraga yang bermanfaat dan aman dilakukan anak:

1. Sepak Bola

Gerakan menendang dan berlari dalam olahraga ini bisa mendukung kekuatan otot dan tulang anak. Sepak bola yang dilakukan di ruang terbuka juga dapat memenuhi asupan vitamin D tubuh dari paparan sinar matahari.

Ketika kulit terkena sinar matahari langsung, tubuh memproduksi vitamin D dengan membakar kolesterol yang ada di dalam sel kulit. Asupan ini bisa memaksimalkan penyerapan kalsium yang bermanfaat bagi kesehatan tulang anak.

2. Gymnastic

Aktivitas ini mengajarkan anak bagaimana cara bergerak, berguling, melompat, mengayun dan membalikkan badan. Gerakan yang dilakukan bermanfaat melatih koordinasi, kelincahan dan keseimbangan tubuh.

Gymnastic juga melatih kemampuan otak kanan dan kiri anak secara bersamaan. Otak kanan bekerja untuk meningkatkan kreativitas anak. Sementara otak kiri berperan dalam kemampuan memecahkan masalah.

3. Berenang

Tak hanya melatih kekuatan otot di seluruh tubuh, berenang juga membantu meningkatkan kesehatan organ paru-paru dan jantung. Dengan begitu, tubuh bisa menggunakan oksigen lebih efektif.

Anak juga bisa mendapatkan waktu dan kualitas tidur yang lebih baik. Setelah berenang, anak biasanya menjadi lelah dan mengantuk. Berenang membuat tidur jadi lebih lelap sepanjang malam.

4. Bersepeda

Ketika anak belajar mengayuh, mereka secara langsung belajar bagaimana cara menyeimbangkan tubuh. Bersepeda juga melatih fokus anak karena banyak tantangan yang mereka lalui di jalanan. Cara ini membuat mereka berpikir bagaimana cara mengarahkan sepeda agar tidak terjatuh.

5. Sepatu Roda

Salah satu manfaat olahraga anak ini adalah melancarkan aliran darah dan oksigen ke seluruh tubuh. Cara ini baik untuk meningkatkan kesehatan jantung dan menurunkan risiko terkena penyakit kardiovaskular di masa depan.

Selain jantung, organ paru-paru juga terkena dampak positifnya. Detak jantung yang meningkat membuat sistem pernapasan anak berjalan lebih normal. Bagi anak dengan riwayat asma, bersepatu roda bisa mengurangi kekambuhan penyakit.

6. Lari

Olahraga ini bisa dipraktekkan oleh anak dan orang tua dengan cara saling mengejar atau menangkap. Meskipun terkesan sederhana, permainan ini bisa memperkuat kesehatan tulang dan otot anak.

Itulah beberapa rekomendasi olahraga anak yang bermanfaat baik bagi kesehatan tubuh. Jika ada yang ingin ditanyakan seputar masalah kesehatan anak, silakan tanya dokter untuk melakukan langkah perawatan. (*)

Sumber: halodoc.com

About The Author

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!