Road Show Pariwisata Pemkab Kudus Jadi Ajang Kampanye Pilgub

 

BNews—KOTA MAGELANG—Pemerintahan Kabupaten Kudus melakukan roadshow promosi wisata kudus hingga Magelang Kabupaten hari ini (21/11). Namun hal ini terkesan promosi soal bakal pencalonnya menjadi Gubernur Jawa Tengah di Pilkada 2018 mendatang.

 

Hal terlihat dari sambutanya Kepala Disbudpar Kabupaten Kudus  Yuli Kasiyanto dimana dengan jelas mengatakan dengan roadshow wisata ini sekaligus memohon barokah agar besok Musthofa Bupati Kudus tidak hanya K1 namun bisa menjadi H1.

Bupati Kudus Musthofa saat dikonfrimasi membantah soal itu selepas memberikan pemaparan promosi soal wisata di Kudus.”Kami datang dalam roadshow di Magelang tidak hanya saat ini saja karena kami ada program edukasi dan pengenalan potensi wilayah, dimana jika kita ingin maju jangan melihat diri kita sendiri tetapi kita harus melihat wilayah tetangga-tetangga kit,” katanya.

“Program seperti ini sudah saya lakukan sejak empat tahun kebelakangan ini, hampir 85 % Kota Kabupaten di Jawa Tengah sudah kami datangan dan aja untuk MOU terkait wisata,” imbuhnya.

Ditanya soal pencalonannya menjadi Gubernur Jawa Tengan pada Pilkada 2018, ia menerangkan tinggal menunggu rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.”Saya sudah jelas mendaftar dan sekarang tinggal menunggu dan berdoa rekomendasi turun kepada saya dari ibu Megawati selaku ketua DPP PDI Perjuangan,” jelasnya.

“Intinya roadshow ini beda karena ini kerja sama antar pemerintah daerah, tetapi semisal kalau sudah selesai acara seperti ini saya bisa ganti pakaian dan roadshow silaturahmi ke DPC PDI Perjuangan setempat asal waktunya juga mendukung,”terangnya.

Ia mengaku bahwa sudah 70 % DPC PDI Perjuangan sudah dikunjungi se Jawa Tengah.”Saya zebagai ketua partai juga sudah banyak yang kenal tetapi tidak ada salahnya jika tetap bersilaturahmi,karena saya sudah lama berkerja seperti ini jarang dikantor,” paparnya.

“Motivasi saya mencalonkan Gubernur Jawa Tengah adalah ingin membangun kesehjateraan secara kongkrit dan yang kedua tentang kesehatan,” ungkap Musthofa.

Ditanya soal kemiskinan di Jawa Tengah, Musthofa menjawah silahkan dilihat saat ini bagaimana kondisinya.”Saya tetap berkomitmen untuk mengentaskannya, tidak ingin menjatuhkan yang sekarang namun berupaya membawa yang terbaik,”pungkasnya. (bsn)

BACA JUGA :

BERWISATA KE MAGELANG AKAN PENUH KENANGAN

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: