Jelang Malam Tahun Baru 2021, Wali Kota Magelang Tinjau Pospam

BNews–KOTA MAGELANG– Antisipasi kerumukan pada malam tahun baru 2021,  Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito mengadakan monitoring pos pengamanan (pospam) (30/12/2020). Dengan berjalan kaku Sigit didampingi beberapa SKPD terkait.

Ada tiga titik pos yang dikunjungi Sigit beserta jajarannya, yaitu Pospam Simpang Hotel Trio, Pospam Terminal Tidar, dan Pospam Alun-alun Kota Magelang.

“Pengecekan ini untuk melihat secara langsung kesiapan dalam menghadapi perayaan Nataru 2021 yang sudah dirapatkan tempo hari bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda),” katanya, di sela-sela kegiatan, Rabu (30/12/2020).

Selain mengecek sarana dan prasarana di setiap pospam, Sigit juga meninjau kesiapan dan kelengkapan anggota yang berjaga.

Adapun anggota tersebut terdiri dari Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri), dan instansi terkait yang terlibat dalam pengamanan.

“Tiga pospam sudah di cek, semuanya siap. Dari mulai jajaran Polisi, Komando Distrik Militer (Kodim), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan (Dishub), mereka siap melayani rakyat,” jelas Sigit.

Tak lupa, mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Magelang ini turut mengimbau masyarakat untuk tidak bepergian di masa libur akhir tahun 2020.

“Kami tetap imbau masyarakat di dalam atau luar daerah agar tidak bepergian dan patuhi protokol kesehatan (prokes). Penularan Covid-19 masih sangat tinggi,” pungkasnya. (*)

About The Author

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

error: Content is protected !!
%d blogger menyukai ini: