VIRAL !! Video Pedagang Pasar Muntilan Magelang Robohkan Tratak Jualan
BNews-MAGELANG-– Beredar video yang memperlihatkan para pedagang pasar Muntilan Kabupaten Magelang merobohkan tratak jualan (30/7/2023). Diketahui, lokasi tratak jualan tersebut berada di komplek Pasar namun dibagian luar bangunan.
Tampak dalam video sejumlah pedagang yang mayoritas ibu-ibu itu menarik-narik tratak hingga roboh. Tidak hanya satu, namun sejumlah tratak yang berderet disana.
Selain itu, aksi tersebut juga disaksikan banyak orang maupun pedagang pasar lainnya. Dari lantai atas bangunan Pasar Muntilan tampak banyak ibu-ibu pedagang yang juga berteriak.
“Bongkar, Bongkar, Bongkar,” kata suara yang terdengar dalam video tersebut.
Di Tratak yang diturunkan pangsa tersebut, terlihat juga sejumlah tumpukan yang diduga barang dagangan yang tertutup. Tidak tampak petugas atau instansi terkait yang berusaha menghentikannya dalam video tersebut.
Informasi yang diperoleh BorobudurNews.com, ibu-ibu pedagang yang melakukan penurunan tratak jualan di luar itu diduga berasal dari dalam. Yakni pedagang yang berada di dalam bangunanan Pasar Muntilan.
Borobudurnews.com mencoba mengkonfirmasi Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Magelang; Basirul Hakim.
DOWNLOAD APLIKASI BOROBUDUR NEWS (KLIK DISINI)
Saat dikonfirmasi atas kejadian dalam video yang beredar, Basirul membenarkan hal tersebut.
“Ya mas, intinya minta ke Dinas ada penertiban,” katanya saat dihubungi lewat pesan singkatnya Minggu malam (30/7/2023).
Basirul juga menambahkan atas kejadian tersebut akan segera dibahas.
“Besok akan kita rapatkan,” pungkasnya.
Video yang juga diunggah oleh akun instagram @Borobudurnews tersebut mendapat berbagai ragam komentar dari warganet. Antara lain komentarnya seperti ini :
Seperti komentar akun @oppyn**** yang menuliskan, “Kl menurut saya pasar Muntilan nyaman yg dulu .. sebelum di bongkar .. sekarang aja kl mau naik k atas males kl ga belanja sekalian banyak .. mau nyari2 mesti kudu naik muter2 ga karuan .. wes kepenak sek bien ..,”
Ada juga akun @lukma**** menuliskan, Bismilah…perlu solusi dan sinergitas lintas elemen terkait…Allahuma Muntilan Aman Aman Aman…Amin,”.
Akun @Muhi**** menyampaikan, ” Krn ada oknum itu bermain alias pungli…mknya bisa ada lapak diluar pasar…usutttt laporkan kejaksaan buuu….kebiasaan…ga kasian sama bu2 yg LG cari rejeki buat beli buku..pakean sekolah apa…,”.
Sedangkan akun @akri**** mengadu, “@ganjar_pranowo dibantu pak kasih solusi, sampe ibuk saya besook gak berani berangkat pasar buat jualan karena takut padahal gak ikut²,”
Sampai Minggu malam (30/7/2023), video tersebut sudah ditonton sebanyak 69 ribu kali. Dan mendapat komentar 285 lebihm dan dibagikan 213 lebih. (bsn)